Tampilkan postingan dengan label teladan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label teladan. Tampilkan semua postingan

Senin, 07 Mei 2012

TELADAN TOKOH ALKITAB


5 TELADAN TOKOH ALKITAB


Yusuf
Yusuf merupakan orang yang dikenal sebagai anak kesayangan atau anak emas Yakub dari istri yang paling dikasihinya Rahel, karena Yusuf lahir pada masa tua Yakub. Yusuf merupakan buah kasih atau anak dari Yakub dan Rahel, yang mengalami serangkaian proses pembentukan dan persiapan dari Allah untuk menjadikan dia pemimpin dan penyelamat bagi bangsa Israel dan bangsa-bangsa lain. Yusuf menjadi orang kedua atau orang kepercayaan dalam Istana Raja Firaun dengan jabatan Perdana Menteri/Mangkubumi/Pangeran Mesir/Raja Muda. Dari tokoh Yusuf kita belajar bahwa dia adalah orang yang hidup takut akan Tuhan yang menjaga kekudusan hidupnya sebagai seorang pemuda yang ditawari kenikmatan dunia, namun memilih lebih takut pada Allah daripada manusia. Yusuf juga seorang yang terkenal karena sangat mengasihi keluarganya, punya hati mengampuni saudara-saudara dalam keluarganya, tidak mengingat-ingat kesalahan. Yusuf orang yang bertanggungjawab dalam setiap tugas yang dipercayakan kepadanya, mulai dari perkara kecil sampai dipercayakan perkara-perkara atau tanggungjawab yang besar, dia berhasil dengan sepenuh hati mengerjakan semuanya. Dia adalah seorang yang rendah hati dan punya hati mengasihi, meskipun punya kesuksesan yang luarbiasa. Dia juga orang yang tidak menyalahkan Tuhan atau mengeluh dan bersungut-sungut untuk hal-hal buruk yang menimpa hidupnya. Dia adalah sang Visioner yang melangkah bersama-sama Tuhan dalam lintasan yang tepat dengan cara-cara yang berkenan dihadapan Tuhan. Akhir kata dia adalah orang yang mengandalkan Tuhan dalam segala aspek hidupnya. Dia adalah teladan manusia unggul yang disertai Tuhan Sehingga Alkitab berkata ”TUHAN menyertai Yusuf, sehingga ia menjadi seorang yang selalu berhasil dalam segala sesuatu yang dikerjakannya”.

Abraham
Abraham merupakan tokoh alkitab yang setia. Dia tidak pernah meninggalkan Tuhan Yesus. Dia selalu percaya akan apa yang dikatakan oleh Tuhan. Abraham juga merupakan tokoh yang taat. Dia selalu mendengarkan perintah-perintah Tuhan dan melakukannya.

Daniel
Daniel merupakan salah satu teladan yang memiliki jiwa kepemimpinan. Daniel tidak mengasihi dirinya sendiri. Daniel berani menerima tantangan untuk maju. Daniel selalu mengambil tindakan yang dampaknya jauh ke depan bukan untuk dirinya sendiri, melainkan juga untuk Tuhan.

Daud
Daud merupakan seorang tokoh alkitab yang rendah hati dan takut akan Tuhan. Dia juga merupakan seorang penyembah yang benar. Walau Daud pernah mengecewakan Tuhan tapi Daud menyadari akan kesalahannya dan kembali hidup berkenan di mata Tuhan. Dia tidak pernah takut akan musuh yang dia hadapi walaupun seperti Goliat.

Ayub
Ayub merupakan teladan yang sangat baik. Dia sangat setia dengan Tuhan walaupun dia sudah diberi cobaan yang begitu berat. Dia juga merupakan tokoh yang loyal.